Berita

Will Smith Tampar Chris Rock di Atas Panggung Oscar Viral

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Reportasee.comWill Smith tampar Chris Rock di atas panggung penghargaan Oscar menjadi hal yang tak terduga di sepanjang perhelatan internasional tersebut.

Bahkan aksi sang aktor yang menampar komedia Chris Rock menjadi perbincangan hangat di sosial media seluruh dunia.

Tragedi di ajang Oscar 2022 itu langsung membuat nama Will Smith serta Chris Rock ada di jajaran trending topic sosial media Twitter hari ini.

Tentu saja Will Smith tak menampar Chris Rock di atas panggung perhelatan Oscar 2022 begitu saja tanpa sebab.

Pasalnya ada alasan kuat yang membuatnya langsung melayangkan tamparan ke komedian Chris Rock.

Melansir dari media setempat pada hari Senin, tragedi berawal dari penampilan Chris Rock tepat di atas panggung Oscar.

Rupanya kemunculan Chris Rock di atas panggung guna menjalankan tugas membacakan nominasi untuk kategori film dokumenter.

Saat di atas panggung, Chris Rock membuat lelucon mengenai istri Will Smith yakni Jada Pinkett Smith.

Sang komedian membandingkan Jada dengan aktir Demi Moore yang pernah menggundul habis rambutnya untuk film bertajuk G.I. Jane.

Kata Chris, lantaran Jada tak berambut maka ia menyarankan agar istri Will Smith itu berperan dalam sekuel film G.I Jane.

Tampak dari video yang beredar luas, Will Smith awalnya sempat tertawa ketika menanggapi lelucon yang Chris Rock lontarkan.

Tetapi setelah Chris Rock menyinggung tentang sang istri, langsung saja Will Smith maju ke atas panggung.

Tak cukup sampai di situs, Will Smith melayangkan tamparan pula ke wajah Chris Rock.

Tamparan itu tentu saja membuat para penonton ajang Oscar 2022 merasa terkejut.

Kronologi Will Smith Tampar Chris Rock di Panggung Penghargaan Oscar

Masih dalam video Will Smith tampar Chris Rock yang beredar, setelah melayangkan tamparan sang aktor pun berjalan kembali ke tempat duduknya.

Seraya berjalan kembali ke tempat duduknya berada, dengan tegas Smith meminta agar Chris Rock tidak lagi menyebutkan nama istrinya.

Ketika jeda iklan tiba, tampak aktor Bradley Cooper dan Denzel Washington menenangkan Will Smith.

Aktor itu pun memberikan isyarat ke Chris Rock untuk menghilangkan lelucon yang sudah ia lontarkan tersebut.

Setelah tamparan Smith, Chris Rock pun memberikan pembelaan jika ia hanya bercanda.

Kemudian sang komedian pun melanjutkan pengumuman untuk pemenang kategori Film Dokumenter Panjang Terbaik.

Mulanya banyak orang mengira jika tindakan Smith merupakan bagian dari salah satu hiburan yang tersaji di Oscar 2022.

Tetapi bisa dipastikan jika Will Smith benar-benar melakukan tindakan tersebut lantaran merasa kesal dengan candaan dari sang komedian terhadap istrinya.

Hal ini lantaran dalam sebuah video yang memperlihatkan beberapa aktor lain ikut menenangkan Will Smith setelah pembacaan nominasi tersebut.

Beredar kabar Smith merasa kesal karena alasan Jada Pinkett Smith tampil plontos lantaran ia menderita penyakit bernama alopesia.

Penyakit tersebut membuat Jada mengalami kebotakan sehingga tindakannya tidak layak menjadi sebuah candaan.

Sementara itu, aktor Will Smith berhasil memenangkan kategori sebagai Aktor Terbaik di penghargaan Oscar 2022.

Dalam pidato kemenangannya, Will Smith sempat menyampaikan permintaan maaf kepada The Academy terkait insiden yang sudah terjadi.

Selain itu dia juga berlinangan air mata lantaran dapat menyinari orang-orang melalui karya-karyanya.

Adapun komedian Chris Rock rupanya menolak untuk melaporkan Will Smith yang sudah menamparnya di atas panggung Oscar 2022.

Melansir dari media setempat, pihak Departemen Kepolisian Los Angeles pun sudah mengkonfirmasi secara langsung.

Untuk kejadian Will Smith tampar Chirs Rock, pihak kepolisian bersedia melangsungkan investigasi jika ada pihak yang ingin menindaklanjuti.

Lanjutkan Membaca

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button