Berita

Resmi Rilis Teaser, Drama Snowdrop Akan Tayang Desember 2021

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

ReportaseeJATENG.com – Sempat menuai kontroversi, Jisoo BLACKPINK akan comeback melalui drama Snowdrop yang tayang Desember 2021.

Sosok Jisoo tidak lagi asing bagi Kpopers di seluruh dunia terutama para pecinta girl group BLACKPINK.

Jisoo memang tidak lain adalah salah satu member dari girl group Korea Selatan yang sangat terkenal.

Tidak hanya pandai bernyanyi dan menari, ternyata Jisoo juga memiliki bakat dalam bidang akting.

Pasalnya member BLACKPINK ini pernah membintangi drama beberapa waktu lalu dan akan kembali membintangi drama Korea terbaru.

Kali ini Jisoo akan berperan dengan lawan main Jung Hae In dalam drama terbaru yang rencana tayang Desember 2021.

Meskipun banyak yang menantikan drama Jisoo, namun tidak sedikit juga orang yang sempat menentang drama ini.

Hingga akhirnya JTBC secara resmi merilis poster pasangan Jisoo dan Jung Hae In perdana pada 5 Oktober 2021.

Pada postingan poster tersebut JTBC memberikan caption “Mekarnya cinta pertama yang bersinar”.

Dalam poster tersebut Jisoo dan Jung Hae In tampak sedang berdansa di bawah sorotan cahaya pada panggung yang megah.

Setelah poster drama Snowdrop rilis, banyak warganet pecinta drakor yang sudah tidak sabar melihat drama terbaru Jisoo.

Pemeran Dalam Drama

Begitu melihat poster teaser pertama dari drama ini sosok yang menjadi sorotan adalah member BLACKPINK.

Sebagai girl band papan atas, tidak heran jika banyak fans yang menantikan karya para idol mereka.

Jisoo sendiri berperan sebagai Eun Young Ro yaitu mahasiswi yang jatuh cinta kepada mahasiswa bernama Soo Ho.

Sedangkan lawan mainnya Jung Hae In berperan sebagai Im Soo Ho, seorang mahasiswa yang berasal dari Jerman.

Tidak hanya Jisoo dan Jung Hae In, namun masih ada pemeran lain yang kalah menawan dalam dunia seni peran.

Yoo In Na sebagai Kang Chung Ya yang berperan sebagai seorang ahli bedah yang bekerja di rumah sakit negara.

Selain itu ada Kim Hye Yoon berperan menjadi Kye Book Ok yang berprofesi sebagai operator telepon dan memiliki masalah keuangan.

Jang Seung Jo memainkan karakter Lee Kang Mo, Kang Mo merupakan ketua tim satu di Bappenas yang selalu taat aturan.

Yoon Se Ah sebagai Pi Seung Hee yang memainkan karakter sebagai ibu rumah tanggal dan tinggal fi asrama wanita Universitas Hosoo.

Kemudian juga ada Jung Yoo Jin sebagai Jang Han Na, berprofesi sebagai agen ANSP yang penuh semangat namun impulsif.

Dan masih banyak lagi pemeran berbakat lainnya yang semakin menghidupkan drama terbaru ini.

Sinopsis Drama Snowdrop

Drama comeback Jisop BLACKPINK yang berjudul Snowdrop telah melakukan proses syuting sejak November 2020.

Namun banyak kontroversi yang menyertai hingga sempat di tentang oleh masyarakat Korea Selatan.

Meskipun begitu sang sutradara Jo Hyun Tak akhirnya bisa mengatasi masalah tersebut dan akan menayangkan pada Desember 2021.

Drama Snowdrop menceritakan kisah cinta sepasang mahasiswa dan mahasiswi di Seoul pada tahun 1987.

Gerakan demokratis tahun 1987 atau lebih di kenal dengan gerakan protes massal menjadi latar belakang dari drama Jisoo ini.

Kisah bermula saat Eun Young Ro (Jisoo) menemukan seorang mahasiswa yang tidak lain adalah Im Soo Ho (Hae In).

Young Ro menemukan Soo Ho dalam keadaan bersimbah darah tepat berlangsungnya demonstrasi.

Sehingga Young Ro menyembunyikan Soo Ho di asrama universitas serta membantu merawat luka-lukanya.

Saat menolong Im Soo Ho, Young Ro langsung jatuh cinta pada pandangan pertama pada pria yang belum ia kenal.

Meskipun begitu, ternyata Im Soo Ho merupakan sosok yang memiliki rahasia dan misterius hingga akhirnya semua terungkap.

Namun kisah cinta Soo Ho dan Young Ro terus berkembang di masa pergolakan politik di masa itu.

Kontroversi Drama Jisoo Dan Jung Hae In

Tidak semua proses produksi drama dapat berjalan lancar dan sesuai harapan, hal tersebut sempat terjadi pada Snowdrop.

Pasalnya sejak awal proses syuting drama comeback Jisoo BLACKPINK ini sempat mengundang pro dan kontra masyarakat.

Banyak yang menilai bahwa Drama Snowdrop telah melakukan distorsi sejarah Negara Korea Selatan.

Bahkan hingga menjadi kontroversial dan muncul petisi untuk memboikot penayangan dari drama terbaru Jisoo dan Hae In.

Meskipun begitu, pihak JTBC langsung membantah dengan tegas perihal tuduhan telah melakukan distorsi sejarah.

Selain itu, kontroversi drama terbaru ini sampai ke Istana Kepresidenan Korea Selatan (Blue House) yang juga memberikan tanggapan.

Terkait kabar distorsi sejarah, Blue House mengatakan bahwa masyarakat belum mengetahui sinopsis dan karakter lengkap.

Tidak hanya memberi pernyataan tersebut, Blue House juga sudah merilis perizinan penayangan drama Snowdrop pada Mei 2021.

Dengan begitu drama terbaru Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In bisa di tayangkan di stasiun televisi Korea selatan.

Lanjutkan Membaca

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button