Advertisement
Berita

Pencuri Aki Mobil di Banjasari Ciamis Berhasil Ditangkap

Advertisement

Reportasee.com – Seorang pencuri aki mobil di wilayah Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berhasil ditangkap, Senin (07/02/2022).

Pelaku berhasil ditangkap setelah berusaha bersembunyi di area pesawahan di wilayah Dusun Sukamaju, Desa Banjarsari.

Sebelumnya, warga memergoki aksi pelaku saat beraksi mencuri aki mobil di wilayah mereka.

Lantaran aksinya tepergok warga, pelaku kemudian berusaha kabur dari kejaran warga.

Advertisement

Menurut Uju, warga setempat, pelaku berusaha lari setelah warga memergokinya sedang mencuri aki mobil.

“Karena kepergok, warga kemudian mengejar pelaku,” katanya.

Uju mengungkapkan, saat melakukan pengejaran, warga sempat kehilangan jejak pelaku.

Namun, setelah melakukan penyisiran, warga berhasil menemukan pelaku sedang bersembunyi di area sawah.

Advertisement

Sementara itu, Kapolsek Banjarsari, Kompol Ma’mun Murod, mengaku sudah berhasil mengamankan pelaku.

Ma`mun mengungkapkan, pelaku berinisial RN merupakan warga Sindangsari Banjarsari.  

Menurut Ma`mun, pelaku berusaha melarikan diri saat tepergok warga sedang membongkar aki mobil.

“Lokasi pencurian di bilangan kantor ekspedisi di wilayah Banjarsari,” katanya.

Advertisement

Dari tangan pelaku, Ma`mun menambahkan, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti.

Antaralain, aki mobil, handphone, tas berisi korek api, rokok elektrik dan charger HP.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *