Berita

Penyebab Kantung Mata Hitam yang Membuat Tidak PD

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Penyebab kantung mata hitam penting Anda ketahui agar tidak mengganggu penampilan yang membuat kurang percaya diri.

Pada umumnya kantung mata dapat terjadi karena adanya aktivitas pekerjaan banyak yang membuat Anda terlalu lelah. Apalagi pekerjaan tersebut menuntut Anda harus selalu standby di depan komputer. 

Kurang istirahat akibat kelelahan dapat memicu kantong mata menjadi semakin menghitam seperti mata panda.

Selain faktor kelelahan, ada berbagai penyebab lainnya yang memicu timbulnya kantung mata menjadi lebih parah. 

Penyebab Utama Kantung Mata Hitam

Sebagian orang mungkin tidak menyadari apa saja penyebab yang menimbulkan terjadinya kantung mata menjadi hitam. Bahkan mereka pun kerap mengabaikan masalah tersebut sehingga mengakibatkan kantung mata semakin lama kian terlihat jelas.

Nah, untuk menghindari terjadinya kantung mata hitam, inilah beberapa penyebab kantung mata menjadi gelap yang perlu kita sadari.

Kebiasaan Menggosok Mata

Menggosok mata adalah kebiasaan yang mungkin sepele namun banyak orang sering melakukannya.

Tahukah Anda, saat Anda menggosok mata justru memicu kantung mata menjadi hitam?

Hal ini karena kulit di area sekitar mata sangat halus dan juga lebih sensitif. Saat Anda menggosoknya terlalu sering, maka akan menyebabkan reaksi inflamasi yang menimbulkan kantung mata menghitam.

Minum Kopi Berlebihan

Kopi termasuk jenis minuman yang dapat menghilangkan ngantuk. Namun, jika Anda mengonsumsi kopi terlalu sering, hal itu dapat memicu tubuh mengalami dehidrasi. Hal tersebut juga akan memperparah pada kondisi kantung mata anda.

Selain itu, efek dari mengonsumsi kopi juga dapat menyebabkan seseorang menjadi cepat lelah. 

Maka dari itu, Anda sebaiknya mengubah kebiasaan sering minum kopi dengan mengganti konsumsi teh hijau yang justru lebih menyehatkan.

Iritasi Dari Produk Kecantikan

Secara umum, pemakaian pembersih wajah yang kurang bersih bisa mengakibatkan iritasi pada bagian lipatan mata. Sehingga busa dari pembersih wajah yang tertinggal akibat tidak bersih tersebut akan membuat mata Anda mengalami iritasi serta memicu Anda seperti mata panda.

Kurang Tidur

Penyebab yang paling umum dari timbulnya kantung mata hitam yaitu kurang tidur. Efek dari kurang tidur ini bisa menyebabkan retensi cairan di bawah mata yang menimbulkan kantung mata hitam.

Mata yang kurang tidur akan terasa berat sehingga memberikan efek buruk pada area di sekitarnya. Karena itu, upayakan untuk menjaga pola tidur yang cukup 7-8 jam per hari untuk menghindari munculnya kantung mata dan demi kesehatan tubuh Anda. 

Asupan Air Putih yang Sedikit 

Kurangnya minum air putih juga bisa menyebabkan kantung mata panda. Tubuh Anda tentu membutuhkan cairan yang cukup untuk memberikan energi pada tubuh Anda.

Saat Anda merasa kelelahan, maka pembuluh darah di area mata semakin melebar. Hal itulah yang menyebabkan kantung mata Anda semakin tampak jelas. 

Tidur Tengkurap

Posisi tidur tengkurap memang termasuk posisi yang banyak orang lakukan saat tidur.

Namun, tahukah Anda jika tidur dalam posisi tengkurap justru memicu kantung mata menjadi hitam?

Hal ini bisa terjadi karena adanya retensi cairan di bawah mata yang menyebabkan munculnya mata panda.

Untuk mengurangi resiko mata panda, Anda sebaiknya tidur cukup dengan mengubah posisi tidur menyamping agar sirkulasi darah lebih lancar.

Stres

Kondisi stres memang selalu menjadi sumber dari segala penyakit maupun gangguan lainnya pada tubuh kita. Itulah mengapa, Anda harus mengelola stres agar tidak berkepanjangan dan membawa dampak buruk.

Selain mengganggu pikiran, stres bisa menimbulkan kantung mata menjadi hitam. Hal ini karena efek dari stress yang membuat Anda sulit tidur.

Akhirnya waktu tidur Anda pun ikut terganggu sehingga tidur malam menjadi tidak berkualitas. Selain kualitas tidur yang kurang baik, stres perlu Anda hindari agar tidak menyebabkan kantung mata Anda semakin menghitam. 

Pengaruh Keturunan

Penyebab lainnya dari munculnya mata panda yakni faktor genetik atau keturunan. Untuk penyebab yang satu ini memang sulit untuk Anda hindari karena Anda sejak dini sudah mengalami kantung mata bawaan dari genetik.

Oleh sebab itu, Anda perlu melakukan konsultasi dokter untuk mendapatkan pemeriksaan yang tepat. Dokter pun akan membantu untuk menghilangkannya meskipun tidak dapat optimal, namun setidaknya mampu mengurangi efek hitamnya. 

Tidak Bersih Membersihkan Make up

Bagi sebagian besar wanita, penggunaan make up merupakan hal yang wajib dan paling utama. Meski demikian, penggunaan make up hampir setiap hari bisa menyebabkan adanya timbunan zat kosmetik yang menempel pada wajah.

Saat Anda malas untuk membersihkan sisa make up, maka kebiasaan tersebut akan mengakibatkan kantung mata Anda menjadi hitam.

Terutama pada penggunaan make up seperti maskara dan eyeliner. Jika Anda tidak segera membersihkan make up di wajah, wajah Anda pun akan meninggalkan bekas hitam dari zat kosmetik tersebut.

Mengonsumsi Alkohol

Alkohol ternyata dapat memicu terjadi pelebaran pada pembuluh darah. Hal ini yang menyebabkan munculnya mata panda.

Karena itu, sebaiknya Anda berhenti untuk mengonsumsi minuman alkohol agar dapat terhindar dari kantung mata yang mata menghitam. 

Penggunaan Skincare Berlebihan

Salah satu produk seperti eye cream ini umumnya memiliki kandungan zat baik untuk mengencangkan area mata.

Akan tetapi, jika pemakaian terlalu berlebihan, justru memicu timbulnya mata panda. Hal itu karena menyebabkan produk tersebut bisa menyebabkan iritasi jika pemakaian tidak sesuai petunjuk. 

Dengan mengetahui beberapa penyebab kantung mata hitam, Anda dapat mengatasi serta menghindari kondisi tersebut. Kini, Anda pun bisa tampil lebih percaya diri tanpa ada lagi mata panda.

Lanjutkan Membaca
Back to top button