Berita
Trending

Siswi Tasik Diduga Mengalami Pelecehan di Angkutan Umum, Ini Tips Mencegahnya

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
pmb Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House

Sudah ada banyak kasus pelecehan di angkutan umum yang meresahkan para penumpang moda transportasi tersebut.

Apalagi korban pelecehan yang terjadi di transportasi umum bisa menimpa semua kalangan.

Kendati demikian kebanyakan para korban aksi pelecehan di transportasi umum biasanya para perempuan.

Viral Siswi di Tasik Lawan Terduga Pelaku Aksi Pelecehan di Angkutan Umum

Hal ini seperti yang menimpa seorang siswi di Tasik saat berada di dalam angkutan umum.

Kuat dugaan dia mengalami pelecehan seksual di angkutan umum dan mencoba melawan pelaku.

Pasalnya tampak siswi tersebut menendang sekaligus memarahi seorang pria yang tampaknya adalah pelaku.

Sambil menangis, siswi dalam video menuduh pelaku sudah berbuat cabul ketika berada di angkutan umum jenis elf rute Tasikmalaya Garut.

Tampak siswi tersebut yang mengaku  diraba tepat di bagian dadanya oleh pria itu.

Pria di dalam video langsung membantah tuduhan siswa yang menyebut dia sebagai pelaku pelecehan di angkutan umum.

Sambil berani bersuara, siswi tersebut terus saja mendesak pelaku agar mau mengaku.

Bahkan korban juga melancarkan beberapa tendangan sambil terus mengatakan bahwa dia sudah mengalami pelecehan.

Melansir dari DetikJabar, video singkat berdurasi 27 detik itu terjadi di Jl. Raya Selwau Ds. Neglasari Kec. Salawu Kabupaten Tasikmalaya.

Kuat dugaan kejadian tersebut terkait dengan tindakan pidana pelecehan seksual di dalam kendaraan.

Siswi berpakaian pramuka ini mengaku menjadi korban pelecehan seksual sesama penumpang dalam angkutan umum.

Di samping itu, Kepolisian Resort Tasikmalaya mengaku pihaknya masih menelusuri video yang viral tersebut.

Bagaimana Cara Mencegah Terjadinya Pelecehan di Transportasi Umum?

Kasus pelecehan di angkutan umum memang bukan terjadi satu atau dua kali bahkan sudah kerap terjadi.

Karena itulah maraknya kasus tersebut dapat menjadi pelajaran agar kita selalu waspada saat berada di mana saja.

Di bawah ini ada sejumlah cara yang dapat Anda lakukan agar terhindar dari kejahatan satu ini.

Jangan Tidur di Dalam Kendaraan Umum

Salah satu hal penting yang bisa Anda lakukan adalah jangan tidur ketika berada di transportasi umum.

Anda perlu terus terjaga sehingga bisa menurunkan risiko pelecehan seksual.

Hal ini  karena semua penumpang sadar apa yang terjadi di sekitar kendaraan tersebut.

Selain itu tertidur di angkutan umum juga akan membuat Anda kesulitan dalam melakukan perlindungan diri.

Jangan Memakai Earphone atau Headphone

Menggunakan earphone atau headphone memang bisa menghilangkan rasa jenuh dan bosan selama perjalanan.

Kendati demikian memakai headphone atau earphone bisa menurunkan tingkat kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar.

Dengan begitu Anda jadi terlalu fokus kepada ponsel sehingga sulit untuk mendeteksi gestur yang mencurigakan.

Memilih Posisi Duduk yang Tepat

Ketika berada di dalam angkutan umum, harap perhatikan posisi duduk Anda.

Ada baiknya Anda duduk dengan posisi kedua kaki tertutup rapat dan letakkan jaket, tas ataupun benda bawaan tepat di bagian dada.

Agar bisa melindungi paha dan bagian tubuh dari samping, Anda bisa memakai kedua tangan.

Jangan sampai takut untuk berteriak ataupun menegur jika ada orang yang dengan sengaja menggesekkan tubuhnya ke tubuh Anda.

Hindari Kendaraan Umum dengan Kaca Gelap

Angkutan umum dengan kaca gelap dan musik yang kencang sering menjadi incaran pelaku.

Sebab kaca gelap akan memudahkan pelaku bebas melancarkan aksinya tanpa terlihat ke arah luar.

Sedangkan musik yang sangat kencang dapat menyamarkan teriakan korban.

Itulah sederet tips mencegah pelecehan di angkutan umum yang bisa Anda terapkan mulai dari sekarang.

Tentu saja kita berharap agar kejadian yang siswi di Tasik itu alami tidak akan terulang kembali.

Lanjutkan Membaca
Back to top button