Obat Alergi Kulit yang Ampuh dari Berbagai Varian

Menderita alergi tidaklah menyenangkan. Saat orang lain bisa makan atau mengenakan berbagai jenis bahan di tubuhnya, orang yang memiliki alergi harus berhati-hati. Selain itu, penderita juga harus selalu membawa obat alergi kulit ke mana pun mereka pergi. Apakah Anda salah satunya?

Jika Anda ingin mencoba obat alergi selain yang ada saat ini, berikut adalah rekomendasi yang bisa Anda coba. Obat-obatan di bawah terdiri dari berbagai macam jenis. Mulai dari emolien, obat oral, sampai fototerapi. Berikut ulasan lengkapnya untuk Anda.

Emolien

Emolien bisa kita sebut juga sebagai penenang kulit sekaligus melembutkan. Keberadaan emolien membuat ruang kosong pada kulit jadi terisi oleh zat lemak, dengan begitu akan timbul efek melembutkan dan juga bisa meredakan rasa gatal. Emolien terdapat pada beberapa produk seperti daftar di bawah ini

Losion kalamin

Losion kalamin adalah losion yang bisa dibeli bebas tanpa resep dokter. Biasanya, losion ini membantu meredakan alergi kulit yang ringan hingga sedang.

Krim oatmeal

Oatmeal yang ditumbuh ternyata tidak sekadar jadi barang biasa. Saat Anda mengoleskannya pada tangan, krim ini akan mengatasi penyakit kulit akibat eksim.

Pelembap

Untuk Anda yang memiliki jenis kuli kering, jangan lupa untuk selalu memakai pelembap, terlebih saat harus bekerja di ruangan dengan pendingin ruangan. Pelembab akan membuat kulit jadi lembut dan menutrisi kulit dari dalam.

Obat oral

Sesuai dengan namanya, obat oral adalah jenis obat konsumsinya melalui mulut. Bentuknya beragam, mulai dari kapsul, sirup, tablet, dan lain sebagainya. Obat alergi kulit yang diminum dinilai lebih mudah untuk dilakukan dan tidak membutuhkan teknik khusus. Berikut contoh obat oral untuk alergi.

Antihistamin

Ini adalah kelompok obat yang digunakan untuk mengobati orang yang memiliki alergi seperti karena gigitan serangga, alergi akibat rinitis, alergi karena makanan, hingga biduran. Contoh obat antihistamin adalah cetirizen, loratiden, dan fexofenadin.

Obat antibiotik

Obat antibiotik umumnya bisa Anda gunakan untuk mengobati infeksi terhadap bakteri tertentu. Namun beberapa obat antibiotik yang terjual bebas bisa menyebabkan dermatitis. Makanya, sangat perlu resep dan petunjuk dari dokter.

Dekongestan

Obat alergi dekongestan adalah obat semprot yang khusus mengobati alergi pada hidung. Cara kerja obat ini adalah dengan mengempiskan bengkak pada pembuluh darah bagian saluran pernapasan. Walau begitu, obat ini tidak bisa digunakan lebih dari tiga hari berturut-turut.

Kortikosteroid

Kortikosteroid adalah obat minum untuk alergi akibat peradangan di seluruh tubuh. Selain obat minum, ada juga versi obat olesnya.

Antidepresan

Antidepresan ini bisa Anda andalkan untuk mengobati gatal-gatal karena kelainan saraf atau adanya masalah psikologis. Walau tergolong obat ampuh, untuk bisa mendapatkannya Anda membutuhkan resep dari dokter.

Obat oles

Beberapa obat untuk kulit ada juga yang bisa Anda oleskan dan umumnya berbentuk krim atau bedak. Ada juga yang berbentuk salep sehingga lebih mudah Anda aplikasikan ke dalam luka. Ini rekomendasi obat oles yang ampuh dan bisa Anda coba.

Caladine Cream

Caladine Cream menjadi salah satu obat untuk alergi kulit yang bisa Anda andalkan, baik untuk anak-anak maupun orang dewasa. Mulai dari rasa gatal karena gigitan serangga sampai karena biang keringat. Harganya pun murah dan tersedia dalam bentuk bedak atau krim.

Kenacort A-cream

Kenacort A-cream adalah obat alergi berbentuk salep yang minimalis, sangat mudah Anda bawa ke mana-mana. Supaya tidak mengakibatkan komplikasi, obat ini membutuhkan resep dokter saat pembelian dan pemakaiannya harus teratur supaya lekas sembuh.

Salep anestesi

Salep anestesi ini bisa untuk membuat area yang terasa gatal jadi kebas atau mati rasa. Umumnya obat oles anestesi mengandung benzocaine yang dapat mengatasi gatal-gatal akibat dermatitis kontak. Obat alergi kulit yang satu ini ampuh, dan membutuhkan resep dokter.

Hydrocortisone

Hydrocortisone adalah salep yang digunakan untuk mengatasi peradangan, reaksi kekebalan tubuh, dan reaksi terhadap kekurangan hormon hidrokortison. Tidak hanya salep, obat ini juga ada yang terdiri atas obat suntik, tablet serta lotion.

Obat Darurat Epinefrin

Epinefrin adalah obat darurat yang pemberiannya dalam bentuk suntikan kepada orang yang menderita alergi dan mengalami syok anafilaksi. Syok ini adalah ketika alergi kambuh tiba-tiba dan sangat parah.

Fototerapi

Penyembuhan fototerapi adalah terapi yang mengandalkan cahaya atau sinar  ultraviolet untuk mengobati beberapa jenis penyakit kulit, termasuk alergi dan eksim. Terapi ini juga disebut dengan PUVA yang juga didukung dengan minum obat tambahan dari dokter yang disebut psoralen.

Fototerapi akan menjadi pengobatan lanjutan apabila dari obat lain sudah tidak manjur. Biasanya dokter kulit akan langsung menganjurkan terapi ini kepada Anda dan menggunakan sinar ultra violet. Selain untuk kulit, fototerapi juga untuk penanganan terhadap bayi kuning.

Obat alergi kulit tidak bisa sembarangan. Ada memang alergi yang bisa sembuh segera, tapi jika tidak tertangani dengan tepat juga menimbulkan sakit yang parah. Cara terbaik untuk mengobati alergi adalah dengan menjauhi hal yang menyebabkan kambuh, rajin olahraga dan memiliki gaya hidup sehat.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Hot Minggu Ini

Nandi; Gunung Tidak Boleh Dihancurkan, Lembah Tidak Boleh Dirusak

Dalam momen peringatan Hari Desa Nasional, Nandi, seorang travel...

Eyang Ngadimin Perintahkan Ini Untuk Hadapi Ancaman Wabah Bangsa Anunnaki

Dalam pernyataan terbaru yang disampaikan secara langsung, Eyang Ngadimin...

Probo Trishna Gagalkan Misi Enkidu di Indonesia

Probo Trishna, seorang tokoh spiritual terkemuka, berhasil menggagalkan misi...

Ini Perjanjian yang Ditawarkan Enkidu kepada Probo Trishna

Dalam sebuah pertemuan spiritual, makhluk gaib bernama Enkidu mengajukan...

Enkidu, Pemimpin Kedua Bangsa Anunnaki

Dalam sebuah percakapan mistis antara Probo Trishna dan pengikut...
spot_img

Topik

Nandi; Gunung Tidak Boleh Dihancurkan, Lembah Tidak Boleh Dirusak

Dalam momen peringatan Hari Desa Nasional, Nandi, seorang travel...

Eyang Ngadimin Perintahkan Ini Untuk Hadapi Ancaman Wabah Bangsa Anunnaki

Dalam pernyataan terbaru yang disampaikan secara langsung, Eyang Ngadimin...

Probo Trishna Gagalkan Misi Enkidu di Indonesia

Probo Trishna, seorang tokoh spiritual terkemuka, berhasil menggagalkan misi...

Ini Perjanjian yang Ditawarkan Enkidu kepada Probo Trishna

Dalam sebuah pertemuan spiritual, makhluk gaib bernama Enkidu mengajukan...

Enkidu, Pemimpin Kedua Bangsa Anunnaki

Dalam sebuah percakapan mistis antara Probo Trishna dan pengikut...

Waspada! Pengikut Anunnaki Bocorkan Ancaman Wabah dan Teknologi Chip

Dalam sebuah percakapan yang mendalam antara Probo Trishna dan...

Pesan Bijak dari Asya Bin Yas untuk Tim Running Misteri

Dalam perjalanan spiritual Tim Running Misteri, salah satu momen...

HMIP FISIP Unigal Gelar Seminar Leadership of Government

Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HMIP) Fakultas Ilmu Sosial dan...

Berita Terkait

Ketegori Populer

spot_imgspot_img