Berita

Kartu Prakerja 2022 Resmi Buka, Simak Cara Mendaftar

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Reportasee.com – Kartu Prakerja 2022 merupakan salah satu program pemerintah melanjutkan dari tahun sebelumnya.

Adapun Kartu Prakerja Gelombang ke 23 rencananya akan mulai buka di bulan Februari tahun 2022 mendatang.

Pengumuman tersebut berasal dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yakni Airlangga Hartarto.

Ia mengumumkan dalam konferensi pers untuk Penutupan Program Kartu Prakerja 2021 pada hari Rabu 15 Desember lalu.

Kabarnya alokasi anggaran untuk program ini mencapai 11 triliun rupiah.

Program Kartu Prakerja hadir dengan tujuan guna mengurangi angka pengangguran di tanah air.

Adapun program tersebut berlangsung dengan cara memberikan pelatihan gratis juga bersertifikasi.

Oleh sebab itulah tak sedikit orang yang begitu berharap supaya dapat lolos dalam program ini.

Selain itu Kartu Pekerja ini merupakan program pengembangan kewirausahaan serta kompetensi kerja.

Program tersebut berbentuk bantuan biaya yang pemerintah tujukan untuk para pencari kerja.

Sementara itu pihak Prakerja menginformasikan kalau tombol pendaftaran serta penautan rekening di halaman dashboard sudah mereka nonaktifkan.

Tahap nonaktif tombol tersebut berlangsung pada hari Rabu 15 Desember 2021 di jam 23.59 dalam program Kartu Prakerja 2022.

Nantinya pendaftaran akun baru akan aktif kembali menjelang pembukaan gelombang 23 di tahun 2022.

Program terbaru Kartu Prakerja sementara waktu akan pemerintah prioritaskan untuk pekerja ataupun buruh yang perusahaan rumahkan.

Peruntukan program ini juga untuk para pelaku usaha mikro dan kecil yang terkena dampak ekonomi selama pandemi berlangsung.

Orang yang telah bekerja, korban PHK, karyawan, serta pelaku usaha mikro maupun kecil juga bisa mendaftar program tersebut.

Pendaftaran berlaku selama mereka memenuhi seluruh persyaratan dengan tujuan guna meningkatkan kompetensi.

Saat ini memang Kartu Pekerja Gelombang 23 belum buka tetapi Anda bisa menyimak cara dan syarat pendaftarannya lebih dahulu.

Cara Daftar Program Kartu Prakerja 2022

Sebelum Anda ingin mendaftar program Kartu Prakerja Gelombang 23, ada baiknya mengetahui syarat untuk mendaftar.

Syarat pertama, pendaftar harus Warga Negara Indonesia yang berusia 18 tahun ke atas.

Pendaftar juga tak sedang menempuh pendidikan formal.

Para pendaftar Kartu Prakerja 2022 merupakan pencari kerja, pekerja buruh yang terkena PHK.

Syarat lainnya yaitu pekerja atau buruh yang memerlukan peningkatan kompetensi kerja.

Selaku pendaftar juga bukan termasuk penerima bantuan sosial sebelumnya selama pandemi berlangsung.

Pendaftar bukan seorang pejabat Negara, Pimpinan, maupun Anggota DPRD ataupun aparat pemerintahan terkait.

Penerima Kartu Prakerja maksimal ada 2 NIK di dalam 1 KK.

Berikutnya peserta mendapatkan notifikasi kelulusan lewat SMS serta email sesudah penutupan gelombang.

Apabila belum lolos, peserta bisa ikut gelombang selanjutnya yang bisa mereka pilih kembali dalam dashboard akun.

  Tahap pendaftaran akun

Cara untuk mendaftar program Kartu Prakerja 2022 terbilang mudah.

Pertama peserta melakukan pendaftaran menggunakan data diri, NIK, email, KK serta nomor HP yang aktif di laman www.prakerja.go.id .

Setelah itu pastikan nama lengkap serta nama ibu kandung sudah sesuai.

Berikutnya unggah foto KTP dengan memperhatikan ketentuan yang tercantum supaya tahap verifikasi berjalan lancar.

Jika data sudah sesuai, cara berikutnya yaitu verifikasi nomor ponsel lalu tekan kirim.

Masukkan kode OTP yang sudah masuk lewat SMS lalu tekan verifikasi serta isi pernyataan para pendaftar berdasarkan kondisi.

Isi semua pernyataan hingga selesai dan tekan Oke juga sudah sesuai.

Sesudah itu wajib tes motivasi serta kemampuan dasar dan ikuti tahap seleksi gelombang.

Kalau semua proses sudah Anda jalankan dengan benar, maka pendaftaran Kartu Prakerja 2022 sudah selesai.

Berikutnya pendaftar menerima notifikasi kelolosan lewat SMS serta email sesudah penutupan gelombang.

Lanjutkan Membaca

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button