5 Tempat Wisata Viral di Jakarta untuk Liburan Natal dan Tahun Baru, Ada yang Gratis!

Ada sejumlah tempat wisata viral di Jakarta yang menarik untuk liburan dan tahun baru yang menarik Anda datangi.

Di mana tempat wisata tersebut memiliki daya tarik tersendiri yang membuat siapa saja tertarik untuk datang.

Karena itulah, Anda yang berminat liburan, tak ada salahnya berkunjung ke tempat wisata di Jakarta untuk merasakan keseruannya.

Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Jakarta yang Seru

Menjelang liburan natal dan tahun baru, ada banyak destinasi wisata di Jakarta yang mulai ramai didatangi.

Adapun tempat tersebut berbagai bentuknya mulai dari destinasi low budget sampai instagramable untuk berfoto.

Di sepanjang tahun 2022, ada banyak tempat favorit kalangan anak muda yang mulai bermunculan dan viral di sosial media.

Ada banyak pengunjung yang datang dan membagikan foto-foto terbaik mereka serta mempengaruhi warganet agar bisa berkunjung.

Supaya tak ketinggalan, di bawah ini ada 5 tempat wisata viral di Jakarta yang Instagramable untuk Anda datangi.

1. Chillax Sudirman

Pertama ada Chillax Sudirman yang merupakan singkatan dari istilah chill dan relax.

Sesuai dengan namanya, tempat tersebut menjadi salah satu lokasi nongkrong di Jakarta yang cocok untuk Anda datangi di masa liburan nanti.

Chillax adalah tempat komersil baru yang mengusung konsep FnB dengan tema dining atau restoran di ruang terbuka.

Ada banyak spot foto menarik di tempat tersebut yang memberikan kesan seperti di luar negeri karena desain bangunan tokonya.

2. One Satrio Kuningan

Berikutnya ada One Satrio Kuningan yang merupakan ruang terbuka hijau sebagai wujud dari budaya kota modern di Jakarta.

Di sini ada fasilitas olahraga jogging track sampai 800 meter, taman hewan peliharaan, taman bermain serta area multifungsi di ruang terbuka.

Suasana di One Satrio akan tambah menarik saat malam hari karena semua lampu berwarna warni menyala dan menghiasi area taman.

Ini merupakan tempat seluas 3,8 hektar dan baru saja buka pada awal bulan Desember 2022 lalu.

3. Taman Mini Indonesia Indah

Baru saja direnovasi dengan wajah baru, TMII resmi buka pada bulan November lalu dan siap menyambut para pengunjung saat liburan.

Selama masa liburan di akhir tahun, TMII juga menampilkan bermacam pertunjukkan seni budaya di panggung terbuka.

Di area dengan luas mencapai 150 hektar tersebut, ada banyak spot yang memamerkan budaya daerah dari seluruh Indonesia.

Bahkan di puncak malam tahun 2023 nanti, kabarnya akan berpusat di TMII dan kepolisian hendak menutup area Monas.

4. Tebet Eco Park

Kini Taman Tebet sudah berganti nama menjadi TEP atau Tebet Eco Park dengan wajah baru yang begitu menarik.

Taman kota seluas 7,3 hektare tersebut berada di area Jakarta Selatan dan merupakan gabungan antara Taman Tebet Selatan dan Taman Tebet Utara.

Selain itu, ada 8 zona menarik di TEP yang tak boleh Anda lewatkan begitu saja.

Zona pertama yaitu Infinity Link Bridge warna oren yang merupakan spot utama dan sangat cocok untuk berfoto.

Ada juga taman bermain anak, community lawn, thematic garden, forest butter, plaza serta lahan basah atau wetland boardwalk.

5. Halte TransJakarta Bundaran HI

Terakhir ada spot baru di kawasan Jakarta Pusat yaitu Halte TransJakarta Bundaran HI.

Tempat ini tengah ramai menjadi tujuan wisatawan lantaran memberikan hasil foto menarik berlatar belakang patung Bundaran HI.

Tetapi, agar bisa berkunjung ke tempat tersebut para pengunjung harus membayar seharga biaya masuk halte yaitu Rp 3.500.

Itulah rekomendasi tempat wisata viral di Jakarta yang menarik untuk Anda datangi saat liburan nanti.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Hot Minggu Ini

Nandi; Gunung Tidak Boleh Dihancurkan, Lembah Tidak Boleh Dirusak

Dalam momen peringatan Hari Desa Nasional, Nandi, seorang travel...

Eyang Ngadimin Perintahkan Ini Untuk Hadapi Ancaman Wabah Bangsa Anunnaki

Dalam pernyataan terbaru yang disampaikan secara langsung, Eyang Ngadimin...

Probo Trishna Gagalkan Misi Enkidu di Indonesia

Probo Trishna, seorang tokoh spiritual terkemuka, berhasil menggagalkan misi...

Ini Perjanjian yang Ditawarkan Enkidu kepada Probo Trishna

Dalam sebuah pertemuan spiritual, makhluk gaib bernama Enkidu mengajukan...

Enkidu, Pemimpin Kedua Bangsa Anunnaki

Dalam sebuah percakapan mistis antara Probo Trishna dan pengikut...
spot_img

Topik

Nandi; Gunung Tidak Boleh Dihancurkan, Lembah Tidak Boleh Dirusak

Dalam momen peringatan Hari Desa Nasional, Nandi, seorang travel...

Eyang Ngadimin Perintahkan Ini Untuk Hadapi Ancaman Wabah Bangsa Anunnaki

Dalam pernyataan terbaru yang disampaikan secara langsung, Eyang Ngadimin...

Probo Trishna Gagalkan Misi Enkidu di Indonesia

Probo Trishna, seorang tokoh spiritual terkemuka, berhasil menggagalkan misi...

Ini Perjanjian yang Ditawarkan Enkidu kepada Probo Trishna

Dalam sebuah pertemuan spiritual, makhluk gaib bernama Enkidu mengajukan...

Enkidu, Pemimpin Kedua Bangsa Anunnaki

Dalam sebuah percakapan mistis antara Probo Trishna dan pengikut...

Waspada! Pengikut Anunnaki Bocorkan Ancaman Wabah dan Teknologi Chip

Dalam sebuah percakapan yang mendalam antara Probo Trishna dan...

Pesan Bijak dari Asya Bin Yas untuk Tim Running Misteri

Dalam perjalanan spiritual Tim Running Misteri, salah satu momen...

HMIP FISIP Unigal Gelar Seminar Leadership of Government

Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HMIP) Fakultas Ilmu Sosial dan...

Berita Terkait

Ketegori Populer

spot_imgspot_img