Berita

Aplikasi Pinjam Uang yang Diawasi OJK dan Aman

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Aplikasi pinjam uang adalah jenis platform yang dapat memudahkan Anda meminjam uang secara online. Tidak perlu cemas akan penipuan, peminjaman uang dengan aplikasi yang telah diawasi oleh OJK bisa menjadi solusi mudah memenuhi kebutuhan tanpa takut penipuan.

Adanya aplikasi ini memberikan banyak manfaat untuk para nasabahnya. Terutama dalam hal meminjam uang, proses pencairan bisa sangat mudah. Nasabah cukup menyertakan persyaratan yang diminta dan dikirimkan secara online untuk mendapatkan dana yang dibutuhkan.

Rupiah Cepat

Salah satu aplikasi peminjaman uang yang telah diawasi OJK adalah rupiah cepat platform ini menawarkan peminjaman dana secara tunai dengan tawaran plafon mulai dari 400 ribu sampai dengan 5 juta rupiah. Jumlah nominal tersebut dapat Anda angsur dengan masa pinjam yang bervariasi.

Rupiah cepat menawarkan lama pembayaran cicilan mulai dari 65 hari, 75 hari, dan 95 hari. Lama waktu yang mereka berikan biasanya tergantung dengan jumlah nominal pinjaman yang telah mereka setujui.

Jumlah bunga yang rupiah cepat tawarkan adalah sebesar 0.54%. Jika kita kalkulasikan, berarti jumlah bunga dalam 65 hari adalah 35%. Jumlah bunga yang harus nasabah bayarkan bisa bertambah jika masa pinjam yang mereka ambil lebih lama.

PinjamanGo

PinjamanGo adalah salah satu jenis aplikasi pinjam uang yang mudah aksesnya melalui smartphone Anda. Aplikasi ini juga telah memiliki izin OJK sehingga keamanan dapat terpercaya. PinjamanGo menawarkan pinjaman tanpa perlu ribet.

Syarat yang Anda butuhkan untuk melakukan pencairan pinjaman pada PinjamanGo hanya KTP saja. Calon nasabah hanya perlu mengirimkan file ktp secara online pada aplikasi ini.

PinjamanGo menawarkan kredit dengan jumlah plafon mulai dari 1.2 juta hingga 6 juta rupiah dengan tenor 14 hari sampai dengan 21 hari.

Nasabah biasanya hanya mendapat pinjaman jumlah minimum yaitu 1.2 juta pada pinjaman pertama. Seiring dengan kinerja pembayaran yang baik, jumlah tersebut bisa bertambah sesuai dengan kebijakan PinjamanGo.

Kredit Pintar

Kredit pintar adalah layanan peminjaman online yang juga dalam pengawasan oleh ojk dan mudah penggunannnya. Jika Anda ingin meminjam uang di kredit pintar, maka langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengunduh aplikasi dan menginstalnya dari play store.

Peminjaman uang di kredit pintar juga membutuhkan syarat dalam pencairannya. Tidak perlu cemas, syarat yang Anda perlukan cukup mudah. Calon nasabah hanya perlu menyiapkan KTP. Tanpa jaminan dan kartu kredit, pinjaman di redit pintar dapat langsung cair selama kurang dari 24 jam.

Aplikasi kredit pintar menyediakan fitur pinjaman yang cukup menarik. Platform kredit yang mereka tawarkan adalah mulai dari 600 ribu hingga 1.8 juta rupiah. Jumlah ini memiliki tenor 28 hari hingga 4 minggu untuk nasabah bisa menyelesaikan cicilannya.

UangMe

Aplikasi peminjam uang yang tidak kalah saing adalah UangMe. Apikasi ini memberikan penawaran versi terbaiknya dengan cicilan dana tunai dengan plafon mulai dari 400 ribu sampai dengan 2 juta rupiah. Tenor yang mereka tawarkan dari jumlah ini adalag 3 bulan dan 4 bulan.

Kelebihan dari fintech UangMe adalah proses peminjaman Anda lakukan dengan sistem customized. UangMe dapat memberikan kebijakan terkait jumlah dana yang bisa mereka pinjamkan berdasarkan pada asil analisis profil calon nasabah. Hal tersebut dapat membuat penawarannya bisa berubah.

Finmas

Finmas adalah aplikasi pinjam uang yang memiliki banyak penawaran dalam fiturnya. Salah satunya adalah peminjaman uang tunai yang dapat terproses dengan mudah secara online. Dalam proses peminjaman uang tersebut, finmas telah memiliki izin resmi dari OJK.

Ada dua jenis fitur kredit yang ditawarkan oleh finmas, yaitu cash advanced dan cicilan tanpa kartu kredit pay later. Keduanya memiliki perbedaan dalam sistem transaksi di dalamnya. Cash advanced misalnya, menyediakan pinjaman berupa dana tunai untuk kebutuhan mendesak.

Selanjutnya cicilan tanpa kartu kredit pay leter dapat Anda gunakan untuk pembiayaan beli barang di merchant yang telah memiliki izin kerjasama dengan finmas. Finmas menyediakan plafon kredit sebesar 500 ribu hingga 5 juta dengan tenor 30 hari dan 3 bulan

Uang Teman

Fintech yang membutuhkan waktu cepat dalam pencairan dana selanjutnya adalah Uang Teman. Melalui aplikasinya untuk smartphone, uang teman berhasil memiliki banyak nasabah dan telah terpercaya karena telah dalam awasan oleh ojk.

Aplikasi ini memberikan penawaran dalam 2 bentuk produk pinjaman. Keduanya yaitu pinjaman harian dan pinjaman cicilan yang masing-masing memiliki jumlah bunga yang berbeda. Pinjaman cicilan menawarkan plafon 3 juta hingga 10 juta dengan tenor 3 bulan dan 6 bulan dan bunga 0.6% hingga 0.55% per hari.

Pinjaman harian, merupakan salah satu produk yang ditawarkan oleh uang teman dengan plafon 1.5 juta sampai dengan 3 juta rupiah. Pada pinjaman harian ini, penawaran tenornya adalah 65 hari dan 70 hari. Sedangkan bunga harian untuk produk ini adalah sebesar 0.8%.

Lanjutkan Membaca
Back to top button