Berita

Resep Mie Gacoan yang Lagi Viral dan Cara Membuatnya Sendiri di Rumah

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Berikut ini ada informasi tentang resep Mie Gacoan yang bisa Anda buat sendiri secara langsung di rumah saja.

Saat ini banyak orang yang sudah tak asing dengan hidangan bernama Mie Gacoan lantaran tengah viral di Indonesia.

Tak heran jika tempat makan Mie Gacoan sendiri selalu penuh dan ramai oleh para pembeli dari mana saja.

Mengetahui Resep Mie Gacoan yang Viral

Sebelum mengetahui tentang resep dan cara membuat Mie Gacoan, tak ada salahnya Anda mengenal hidangan tersebut.

Sebagai informasi, Mie Gacoan adalah sebuah hidangan yang terbuat dari beberapa bahan lezat.

Adapun sederet bahan Mie Gacoan sendiri yaitu mie kenyal, ayam suwir, cabai dan pangsit goreng.

Bahan utamanya yang berupa mi dapat menjadi pengganti nasi sebagai sumber utama karbohidrat.

Dalam sejarahnya, Mie Gacoan pertama kali muncul di Malang dengan pemilik bernama Harris Kristanto yang berasal dari Solo, Jawa tengah.

Harris Kristanto sendiri merupakan salah satu pengusaha muda lulusan sarjana ekonomi di Universitas Katolik bernama Widya Mandala Surabaya.

Ada banyak alasan mengapa Mie Gacoan selalu ramai, salah satunya yaitu rasanya sangat enak.

Selain itu, Mie Gacoan juga ramai lantaran lokasinya yang strategis dan mudah pembeli jangkau.

Mie Gacoan sendiri selalu buka di tempat yang dekat dengan kantor atau kampus untuk menarik target pasarnya.

Hidangan Mie Gacoan mempunyai level pedas beragam mulai dari level 1 hingga Level 8.

Anda bisa membuat hidangan tersebut sendiri di rumah dengan mencoba resep Mie Gacoan sendiri.

Berikut ini ada resep dan cara membuat Mie Gacoan yang bisa Anda coba untuk menghasilkan hidangan yang tak kalah dengan di restoran.

Bahan Mie Gacoan

Dalam resep Mie Gacoan yang bisa Anda penuhi terlebih dahulu antara lain:

– Kulit pangsit goreng

– Daun bawang cung yang diiris

– Mie basah berukuran kecil seberat 300 gram

Bahan untuk ayam:

– 1 sdt garam dan gula

– 250 gram dada ayam fillet

– 1 sdt kaldu bubuk

– Satu sendok makan minyak

– ¼ merica

– Dua siung bawang putih

Bahan Minyak Bawang dan Sambal:

– 200 ml minyak

– 15 sampai 20 siung irisan bawang merah

– ½ sdt penyedap dan garam

– Cabai rawit merah 150 gram

– 50 ml air

– Minyak untuk menumis bumbu

Penyajian untuk Satu Porsi Asin:

– 2 sdm minyak bawang

– 1/8 sdt merica dan penyedap

– 150 gram mie

– Dua sdt kecap asin

– Satu sdt kecap ikan

Cara Membuat Mie Gacoan:

Untuk membuat Mie Gacoan, Anda bisa menerapkan cara-cara di bawah ini:

1. Pertama-tama keringkan ayam menggunakan tisu, potong memanjang dan pindahkan ke mangkuk.

2. Sesudah itu, geprek bawang putih, tambahkan ke ayam lalu tuang gula, kaldu bubuk, garam, merica, minyak.

Aduk rata dan tutup dengan cling wrap, diamkan 1- menit saja.

3. Panaskan minyak sedikit, tumis ayam sampai sedikit kecoklatan, tiriskan dan haluskan menggunakan food processor.

4. Di wajan yang sama, Anda masukkan minyak, goreng bawang sampai kering dan pisahkan antara bawang dengan minyak.

5. Panaskan sedikit minyak, masukkan kaldu bubuk, cabai rawit, garam dan air, masak sebentar kemudian haluskan menggunakan food processor.

6. Masak air sampai mendidih, rebus sampai matang dan tiriskan.

7. Siapkan piring, masukkan kecap asin, kecap ikan, merica, penyedap, minyak bawang dan mie.

Aduk rata dan tambahkan sambal sesuai selera.

8. Tambahkan bawang goreng, ayam, pangsit goreng dan irisan daun bawang, kini Anda bisa siap menyantap Mie Gacoan.

Itulah informasi tentang cara membuat dan resep Mie Gacoan yang bisa Anda coba sendiri di rumah.

Lanjutkan Membaca
Back to top button