Berita

Manfaat Daun Jarak untuk Atasi Berbagai Penyakit

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
H. Dindin Hardi S.Pd.,M.Pd
PMB Unigal
pmb Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
H. Dindin Hardi S.Pd.,M.Pd

Reportasee.com – Manfaat daun jarak bagi kesehatan sebenarnya sudah lama menjadi bahan alami untuk pengobatan tradisional.

Bijinya pun menghasilkan minyak jarak yang sangat penting untuk dunia farmasi.

Daun jarak juga bermanfaat dalam meredakan berbagai jenis penyakit.

Melansir dari sumber Wikipedia, Jarak atau Ricinus communis, menurut jenis tumbuhan liar tahunan yang memiliki habitat aslinya dalam kawasan hutan dan sekitar area pantai.

Namun tumbuhan ini juga banyak tumbuh liar pada area sekitar pemukiman yang kosong.

Tumbuhan jenis ini termasuk dalam keluarga Euphorbiaceae.

Jarak ternyata populer dalam industri farmasi karena bijinya menghasilkan minyak jarak yang memiliki banyak manfaat.

Sebagian masyarakat juga sering menggunakannya sebagai pengobatan tradisional.

Selain bijinya, daun jarak juga terdapat kandungan yang kaya akan nutrisi dan fitokimia yang penting untuk kesehatan tubuh.

Karena itu, masyarakat memanfaatkan daun jarak sebagai herbal dalam mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Daun jarak terbukti memiliki ragam manfaat untuk kesehatan tubuh.

Meski demikian, Anda tak boleh sembarangan menggunakannya.

Anda harus mengetahui cara yang tepat untuk mengolahnya.

Karena tanaman ini terdapat kandungan racun yang berbahaya jika salah penggunaan.

Manfaat Daun Jarak untuk Kesehatan

Sebagai tanaman yang cukup subur tumbuh di Indonesia, daun jarak menjadi salah satu tanaman herbal yang menyembuhkan berbagai penyakit.

Ada banyak sekali manfaat yang Anda peroleh dari tanaman ini.

Mulai dari bagian buahnya hingga bagian daun dari tanaman ini.

Daun jarak memang memberikan banyak manfaat dalam mengatasi beberapa penyakit.

Kandungan fitofarmaka di dalamnya bersifat laktogogue serta emmenagogue.

Senyawa itu sangat efektif dalam meredakan beberapa gangguan pada kesehatan.

Seperti yang kita ketahui, daun jarak populer sebagai jenis tanaman obat yang banyak orang konsumsi.

Daun jarak juga terkenal sebagai herbal yang mampu mengatasi serta menyembuhkan beragam penyakit yang menyerang tubuh.

Daun jarak ini terkenal sebagai obat pencahar karena mampu melancarkan buang air besar.

Selain itu, manfaat dari daun telah teruji secara ilmiah sehingga baik untuk kesehatan.

Jika Anda ingin mengetahui apa saja manfaat dari daun jarak ini, yuk simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Meredakan Sakit Gigi

Manfaat daun jarak yang pertama yaitu khasiatnya dalam mengobati sakit gigi.

Kandungan pada fitofarmaka yang bernama alkaloid ini terdapat dalam getah daun jarak.

Khasiatnya itu dapat meredakan sakit gigi lebih efektif.

Pengobatan dari memanfaatkan daun jarak ini terbilang cukup mudah.

Caranya hanya dengan meneteskan getah pada daun jarak sebanyak 1 hingga 2 tetes ke area gigi yang sakit.

Setelah itu, tutup dengan menggunakan kapas.

Meredakan Sariawan

Manfaat berikutnya yang bisa Anda peroleh dari khasiat daun jarak yaitu mampu meredakan sariawan.

Sama seperti atasi sakit gigi, getah dari daun jarak terbukti efektif menyembuhkan sariawan.

Cara pengobatan menggunakan sariawan yakni dengan mengambil getah pada daun jarak.

Lalu oleskan pada bagian mulut yang terkena sariawan.

Sebagai Obat Luka

Manfaat daun jarak memang berkhasiat dalam mengobati luka.

Tanaman herbal ini adalah tanaman yang kaya akan senyawa anti bakteri yang terbukti ampuh mengobati luka pada kulit.

Terutama pada luka akibat infeksi bakteri.

Mengobati luka dengan dauk jarak dapat Anda lakukan secara mudah.

Anda cukup mengoleskan getah dari daun jarak ke area kulit yang terluka.

Lakukan pengobatan ini secara berulang atau beberapa kali hingga luka mengering dan sembuh.

Menstabilkan Kadar Gula Darah

Khasiat lainnya dari daun jarak yaitu mampu menstabilkan kadar gula darah.

Kadar gula darah yang terlalu tinggi tentu tidak baik untuk kesehatan.

Dengan mengonsumsi daun jarak ini, maka sangat bermanfaat bagi orang penderita diabetes.

Mengonsumsi daun ini akan mencegah kadar gula darah naik.

Cara mendapatkan manfaat dari daun jarak ini, Anda perlu mengonsumsinya.

Caranya, rebus daun jarak hingga matang, lalu saring dan minumlah air rebusan tersebut.

Lakukan cara ini secara berkala untuk menstabilkan kadar gula darah Anda agar tetap sehat.

Menghasilkan Minyak

Daun jarak ini mengandung getah yang terkenal dengan nama ricin atau nama latinnya yaitu Ricinus communis.

Getah ricin yang terdapat pada daun jarak akan menghasilkan bahan bakar seperti minyak untuk berbagai kebutuhan rumah tangga.

Meredakan Demam Bayi

Manfaat daun jarak terbukti ampuh dalam meredakan demam pada bayi.

Tak sedikit para ibu yang memakai daun jarak untuk atasi demam pada si kecil.

Metode ini termasuk pengobatan tradisional yang telah turun temurun ada dan nyata khasiatnya.

Tahap pengobatannya, Anda perlu siapkan tiga lembar daun jarak.

Kemudian, cuci daun tersebut menggunakan air yang bersih.

Setelah itu, oleskan minyak kayu putih sedikit saja pada daun jarak.

Selanjutnya, Anda panaskan daun di atas api selama 2 menit secara merata.

 Setelah panas, biarkan sebentar agar tidak terlalu panas.

Lalu tempelkan atau letakkan lembaran daun tersebut ke perut bayi seperti mengompres.

Dengan metode ini, ini demam pada bayi akan cepat mereda setelah beberapa lama.

Mengobati Rematik

Khasiat daun jarak yang selanjutnya yaitu mampu mengobati rematik.

Rematik termasuk salah satu jenis penyakit yang menyebabkan nyeri akibat peradangan serta pembengkakan pada otot maupun persendian.

Penyakit ini dapat terjadi karena adanya kesalahan pada sistem imun seseorang.

Sistem imun tersebut dapat menyerang sinovium yang melapisi persendian di dalam tubuh.

Sehingga sinovium itu dapat menyebabkan terjadinya kerusakan pada tulang rawan serta sekitar persendian.

Oleh karena itu, solusi untuk mengobati rematik yakni dengan mengonsumsi daun jarak.

Cara pengobatannya pun tidak terlalu sulit.  

Anda hanya perlu menyiapkan tujuh lembar daun jarak.

Bersihkan dan haluskan daun jarak hingga benar-benar halus.

Kemudian, tuangkan air hangat secukupnya dan aduk hingga terbentuk menjadi ramuan.

Setelah tercampur, Anda oleskan ramuan tersebut ke bagian tubuh yang mengalami sakit rematik.

Agar rasa sakit tersebut semakin berkurang, maka sebaiknya lakukan pengobatan ini setidaknya tiga kali dalam sehari.

Mengatasi Perut Kembung

Manfaat lainnya dari khasiat daun jarak yaitu mampu mengatasi perut yang kembung.

Agar dapat mendapatkan manfaatnya, Anda perlu meraciknya terlebih dahulu.

Pertama-tama, Anda siapkan beberapa lembar daun jarak yang utuh dan cucilah dengan bersih.

Selanjutnya, tambahkan sedikit minyak kayu putih pada daun jarak.

Kemudian, oleskan daun jarak tersebut pada bagian perut yang terasa kembung.

Metode ini akan memberikan efek rasa hangat pada perut Anda.

Agar mendapatkan hasil maksimal, Anda dapat melakukan cara ini sebelum tidur dan biarkan semalaman.

Itulah beberapa manfaat dari daun jarak bagi kesehatan tubuh.

Jika Anda merasa kesulitan menemukan daun ini, Anda tentu dapat mencarinya ke pasar tradisional ataupun toko herbal.

Jangan gunakan secara berlebihan, karena dapat membahayakan tubuh.

Gunakan daun jarak dalam batas normal dan sesuai dengan cara penggunaannya.

Lanjutkan Membaca
Back to top button