Berita

Jenis-Jenis Kurma yang Bagus untuk Berbuka Puasa

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
H. Dindin Hardi S.Pd.,M.Pd
PMB Unigal
pmb Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
H. Dindin Hardi S.Pd.,M.Pd

Kurma adalah salah satu makanan yang cocok untuk pendamping saat akan berbuka puasa. Ternyata kurma itu ada banyak jenisnya dan semuanya bisa dijadikan sebagai teman untuk berbuka puasa. Di bawah ini ada jenis-jenis kurma yang berkualitas dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh Anda.

Cokelat Kurma

Jenis pertama yang banyak digandrungi oleh masyarakat adalah cokelat kurma. Ternyata dari namanya saja buah yang satu ini bisa Anda olah dan konsumsi bersamaan dengan menikmati cokelat. Anda bisa mengolah buah kurma menjadi cokelat dan menjadikannya santapan untuk berbuka bersama dengan keluarga.

Cokelat kurma ini juga bisa Anda beli di pasaran. Anda bisa mendapatkannya dengan harga yang pas untuk ukuran kantong.

Berbicara soal rasa tidak usah Anda ragukan lagi, karena perpaduan kurma yang pahit dan cokelat manis sangatlah pas di lidah. Anda akan merasa ketagihan saat mencobanya pertama kali.

Mungkin Anda penasaran berapa harga cokelat kurma ini. Anda bisa menyediakan uang sebesar 25 ribu hingga 85 ribu rupiah untuk membeli kurma jenis yang satu ini.

Kurma Palm Fruit

Sebagian dari Anda mungkin sudah tidak asing lagi bukan dengan jenis kurma yang satu ini? Kurma Palm Fruit adalah salah satu makanan yang sering dikonsumsi saat berbuka puasa karena rasanya manis dan juga empuk. Selain itu, ada sensasi gurih yang akan Anda rasakan saat mengunyah kurma ini.

Kurma Palm Fruit banyak tersebar di pasaran saat menjelang puasa sehingga tidak heran banyak orang yang memborong buah jenis satu ini. Kurma Palm Fruit juga menggunakan kemasan berupa kardus sehingga lebih mudah ketika membawanya. Palm Fruit adalah salah satu jenis kurma asal negara Tunisia.

Untuk harganya memang lumayan mahal tetapi soal rasa tidak perlu Anda pertanyakan lagi. Anda bisa mendapatkan harga kurma jenis yang satu ini mulai dari 45 ribu hingga 300 ribu rupiah. Anda bisa membelinya di manapun.

Kurma Medjool

Bagian dari jenis-jenis kurma yang lainnya adalah Medjool. Kurma yang satu ini berbentuk lebih lonjong dari jenis lainnya. Ukurannya juga lebih besar dan rasanya sangat manis jadi cocok untuk Anda yang tidak suka kurma pahit. Nama lain dari kurma Medjool adalah Bard Valley yang berasal dari Negeri Paman Sam.

Amerika memproduksi kurma ini dengan nama Natural Delights Medjool Dates tetapi di Indonesia terkenal dengan nama Medjool saja. Teh manis adalah teman yang cocok untuk mengonsumsi kurma Medjool ini. Kurma ini dalam pembuatannya tanpa pemanis buatan, jadi asli dari sananya.

Untuk harganya, Anda perlu menyiapkan uang lebih karena memang agak mahal, yakni berkisar antara 80 ribi hingga 300 ribu rupiah. Anda bisa mendapatkannya di toko terdekat.

Kurma Ajwa

Kurma yang satu ini memiliki bentuk mungil dengan warna hitam. Walaupun bentuknya terbilang kecil tetapi jangan salah karena banyak sekali manfaat di dalamnya, khususnya untuk kesehatan tubuh Anda. Kurma Ajwa ini bisa membantu memperlancar organ pencernaan Anda.

Selain itu, kurma yang satu ini juga membantu mencegah beberapa penyakit seperti jantung dan gula darah. Kurma yang satu ini memiliki banyak kandungan bermanfaat untuk tubuh Anda. Sedangkan untuk harganya berkisar antara 65 ribu hingga 270 ribu rupiah. Walaupun mahal tetapi khasiatnya sangat tinggi.

Kurma Muda

Jenis kurma yang selanjutnya adalah bernama muda. Mungkin sebagian dari Anda masih awam sekali dengan jenis kurma yang satu ini, apalagi dari warnanya berbeda dari lainnya. Kurma muda ini memiliki warna orange dengan bentuknya yang agak padat dan lonjong.

Kurma muda sangat recommended untuk ibu-ibu yang sedang hamil dan menyusui karena mampu memperlancar produksi air susu. Selain itu, kurma dengan harga sekitar 65 hingga 135 ribu ini juga dapat membantu mengambat terjadinya pendarahan di rahim ketika melahirkan.

Kurma Date Crown

Jenis selanjutnya adalah bernama Date Crown. Kurma yang juga memiliki nama lain Hikmah ini berasal dari Uni Emirat Arab dan bentuknya juga oval serta rasanya sangat manis. Anda pasti akan merasa ketagihan ketika mencoba satu kurma jenis ini saja karena memang sangat lezat di lidah.

Untuk kisaran harga masih terbilang pas di kantong yaitu antara 60 hingga 79 ribu rupiah. Anda bisa mendapatkan kurma jenis ini di toko terdekat.

Kurma Golden Valley

Salah satu dari sekian jenis-jenis kurma yang berikutnya bernama Golden Valley. Sesuai dengan namanya, kurma ini ada dalam kemasan bewarna emas dan memiliki cita rasa khas serta kualitasnya tidak pelru Anda ragukan lagi. Daging kurmanya sangat lembut dan empuk serta manisnya juga akan membuat Anda makin ketagihan.

Kurma jenis yang satu ini bisa Anda dapatkan di mana saja dengan harga mulai dari 52 ribu hingga 80 ribu rupiah. Anda juga bisa menjadikan Kurma Golden Valley sebagai bingkisan oleh-oleh untuk keluarga di kampung.                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                          

Lanjutkan Membaca
Back to top button