Berita

Cara Memakai Fitur Google Meet

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Reportasee.com – Fitur baru google meet ini menampilkan filter dan efek baru untuk keseruan Anda rapat dengan orang-orang terdekat.

Aplikasi video telekonferensi yakni Google Meet telah mengumumkan dengan menambahkan filter serta efek baru. Adanya efek baru begitu lucu dan menggemaskan membuat siapa pun akan betah menggunakan aplikasi ini.

Saat ini  sudah banyak orang menggunakan Google Meet untuk berbagai keperluan rapat secara online akibat kondisi pandemi yang belum juga mereda.

Karena itulah, tak sedikit orang yang memanfaatkan aplikasi video telekonferensi ini agar tetap terhubung dengan rekan atau orang terdekat.

Tak terkecuali bagi perusahaan yang memanfaatkan Google Meet untuk keperluan rapat bersama para karyawannya.

Fitur Baru Google Meet dan Cara Pakainya

Google Meet merupakan salah satu aplikasi yang sering oranggunakan untuk mendukung pekerjaan, sekolah daring, atau pun kegiatan lainnya dalam pertemuan secara online.

Baca Juga :  Fakta Game Dinosaurus Google yang Harus Kamu Ketahui!

Baru-baru ini, Google Meet telah menambahkan fitur terbaru yaitu filter Augmented Reality (AR) yang tersedia di Android dan iOS. 

Fitur baru dari Google Meet ini akhirnya diumumkan oleh Google melalui akun twitter resminya.

Di twitter mereka menginformasikan pengguna bisa gunakan ada tambahan filter astronot, kucing, ubur-ubur, dan lain sebagainya.

Selain itu terdapat efek-efek baru yang sudah tersedia di Android dan iOS.

Fitur baru Google Meet ini hanya tersedia khusus untuk akun Gmail pribadi dan tidak tersedia bagi pengguna workspace.

Untuk pengguna workspace hanya tersedia pilihan terbatas yaitu opsi dengan latar belakang buram dan latar belakang virtual.

Hal ini bertujuan agar para pemilik akun tetap profesional dalam memanfaatkan Google Meet untuk kepentingan pekerjaan.

Nah, kira-kira seperti apa menariknya fitur terbaru dari aplikasi Google Meet ini?

Baca Juga :  Mengungkap Keajaiban Google Gemini AI: Mengubah Lanskap Digital

Filter dan Efek Baru

Melansir dari gadgets.ndtv.com, fitur terbaru ini tersedia pada ikon di kanan bawah umpan video panggilan.

Pada menu tersebut akan menampilkan beragam efek berisi filter warna dan juga efek wajah AR animasi.

Opsi yang tersedia sebagian besar hanya untuk akun Gmail pribadi.

Sedangkan pengguna Workpace akan mendapatkan opsi latar belakang buram serta virtual secara terbatas.

Tampilan filter Google Meet ini sangat mirip dengan yang tersedia pada layanan obrolan video Duo Google dan 9to5Google.

Cara Pakai Fitur Baru

Adapun cara memakai fitur baru dari Google Meet antara lain :

  • Bukalah aplikasi Google Meet
  • Mulai lakukan panggilan video dengan teman
  • Lalu klik ikon sparkle atau berkilau bentuk bintang di kanan bawah layar
  • Setelah itu klik dan muncul tab “Effect” di sisi bawah. Geserlah ke samping untuk menemukan tab “Filters”
  • Pilihkah fitur baru, filter, atau pun topeng AR
Baca Juga :  Mesin Pencari Sebelum Google, Apa Saja?

Google Meet kabarnya telah mengalami peningkatan dengan banyaknya fitur selama beberapa bulan terakhir.

Pada bulan Juni lalu, perusahaan ini menambahkan opsi pada aplikasinya untuk teks ke streaming.

Tak hanya itu, mereka juga merilis fitur pengangkat tangan yang fungsinya untuk memudahkan para pengguna melihat tangan terangkat selama sesi konferensi video.

Di fitur tersebut ini juga akan menempatkan para pengguna yang mengangkat tangannya ke posisi yang lebih bisa terlihat selama sesi berlangsung.

Dengan adanya fitur terbaru dari Google Meet ini tentunya bisa menjadi salah satu hiburan saat kita ingin melakukan panggilan video ke keluarga, teman mau pun rekan kerja.

Efek dan filter yang lucu dan menggemaskan akan menambah sesi konferensi video menjadi lebih hidup dan tidak membosankan.

Google sepertinya ingin membuat Google Meet bisa digunakan oleh khalayak luas dengan segala fiturnya yang bermanfaat dan menyenangkan.

Lanjutkan Membaca
Back to top button