Berita

Begini Cara Mengatasi Sesak Napas dengan Benar

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Sesak napas merupakan suatu keadaan tidak nyaman karena kurangnya oksigen yang masuk sehingga kesulitan bernapas. Orang yang tengah mengalami sesak napas perlu segera ditangani agar tidak berakibat fatal. Cara mengatasi sesak napas pun juga tidak sulit jika Anda mengetahuinya.

Oleh karena itu, simak penjelasan berikut ini agar tau apa langkah pertama yang harus Anda lakukan ketika mengalami atau mengetahui ada orang yang sesak napas. Dengan demikian, sesak napas dapat cepat ditangani.

Tarik Napas Dalam-Dalam

Mengalami sesak napas memang merupakan suatu kondisi yang amat tidak menyenangkan. Tak jarang, orang yang mengalami sesak napas justru merasa panik. Hal tersebut sangat wajar, karena sesak napas seringkali membuat pikiran tidak tenang karena jantung berdetak terlalu kencang.

Menarik napas dalam-dalam dapat dilakukan untuk mengatasi kondisi yang demikian itu. Orang sesak napas dan panik harus dibuat tenang agar keadaannya tidak menjadi lebih parah. Cara melakukan pernapasan dalam-dalam tidak sulit dipraktekkan.

Jika Anda tengah mengalami sesak napas, silahkan berbaring dan tangan diletakkan di perut. Setelah itu, tarik napas dalam-dalam secara perlahan melalui hidung. Tahan beberapa detik dan keluarkan melalui mulut secara perlahan.

Ulangi tarik napas dalam-dalam kurang lebih 5-10 menit. Cara semacam ini bisa Anda terapkan setiap kali Anda mengalami sesak napas. Kondisi Anda pasti akan jauh lebih tenang dan perlahan sesak napas akan menghilang.

Pernapasan Melalui Mulut

Langkah sederhana yang bisa diterapkan sebagai cara mengatasi sesak napas selanjutnya adalah pernapasan yang dilakukan melalui mulut. Laju pernapasan bisa Anda perlambat dengan bernapas melalui mulut tersebut. Dengan demikian, napas yang tadinya melaju kencang bisa lebih normal.

Pernapasan melalui mulut sangat direkomendasikan bagi Anda yang mengalami sesak napas karena cemas berlebihan. Penerapannya pun mudah dan bisa Anda lakukan sendiri. Anda hanya perlu duduk tegak dan bahu bersandar. Usahakan bahu dan leher dalam keadaan nyaman.

Setelah itu, tarik napas melalui hidung secara perlahan dan keluarkan melalui mulut. Lakukan berulang-ulang sampai terasa tenang, kurang lebih sekitar 10 menit.

Konsumsi Wedang Jahe

Pernahkah Anda meminum wedang jahe? Wedang jahe merupakan salah satu minuman yang kaya akan kasiat. Enak sekali diminum ketika cuaca dingin karena dapat menghangatkan badan. Namun belum banyak orang yang tahu bahwa, wedang jahe ternyata dapat Anda gunakan untuk mengatasi sesak napas.

Sesak napas dapat terjadi karena banyak hal, seperti terjadinya infeksi pernapasan. Wedang jahe sangat efektif memerangi virus penyebab infeksi yang terjadi pada saluran pernapasan. Oleh karena itu, silahkan konsumsi wedang jahe ketika Anda mengalami sesak napas.

Konsumsi Kopi Hitam

Siapa nih yang suka mengonsumsi kopi hitam? Kegiatan nongkrong di warung kopi nampaknya sudah menjadi trend di kalangan anak muda jaman sekarang. Namun, apakah Anda tau jika kopi hitam dapat mengobati sesak napas?

Kopi mengandung kafein, di mana kafein tersebut dapat mengurangi rasa lelah pada oto-otot yang ada di saluran pernapasan. Dengan demikian, saluran pernapasan dapat bekerja lebih optimal dan udara dari luar dapat terhirup dengan lebih mudah. Sesak napas pun akan terasa lebih lega.

Akan tetapi perlu Anda ketahui pula, kopi hitam tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan. Hal tersebut karena kopi dapat membuat jantung berdetak lebih kencang. Jadi, tetap konsumsi sewajarnya saja. Ketika ini Anda gunakan untuk mengobati sesak napas sebaiknya jangan terlalu banyak.

Hirup Uap Air Panas

Cara mengatasi sesak napaskali ini berbeda dari biasanya, yaitu menghirup uap air panas. Metode mengatasi sesak napas yang satu ini belum banyak orang ketahui. Akan tetapi, menghirup uap benar-benar dapat membantu mengatasi sesak napas.

Uap dari air yang dipanaskan dapat memecahkan lendir di dalam paru-paru. Dengan demikian, pernapasan akan terasa lebih lega dan sesak napas menghilang. Sebaiknya Anda juga mencampur minyak esensial beraroma peppermint agar uapnya terasa lebih segar.

Memiliki Gaya Hidup Sehat

Punya penyakit sesak napas memang memaksa Anda untuk berhati-hati dalam segala hal. Sesak napas dapat kambuh kapan saja dan di mana saja. Oleh sebab itu, coba ubah gaya hidup Anda dengan lebih sehat untuk mengurangi kambuhnya sesak napas.

Selain mengatasi sesak napas, mempunyai gaya hidup sehat tentunya juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan anggota tubuh yang lainnya. Banyak pola hidup sehat yang bisa Anda terapkan mulai dari sekarang, seperti jangan merokok dan jauhi asap rokok.

Selain itu, lakukan olahraga secara rutin agar memiliki tubuh yang sehat dan bugar. Jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat dan bergizi. Tidur yang cukup, hindari tidur larut malam jika tidak begitu penting.

Banyak cara mengatasi sesak napas yang bisa Anda pilih. Jika cara-cara yang telah tertulis di atas sudah Anda terapkan, namun sesak napas belum juga mereda sebaiknya segera bawa ke dokter.

Lanjutkan Membaca
Back to top button