Sikap Pangeran Louise Viral, Cara Hadapi Anak Tantrum di Tempat Umum

Cara hadapi anak tantrum di tempat umum penting untuk para orang tua ketahui apabila tengah membawa buah hati bepergian.

Anak tantrum menjadi sorotan saat viral tingkah laku Pangeran Louise tersebar luas.

Video itu memperlihatkan putra bungsu Pangeran William dan Kate Middleton di perayaan Platinum Jubilee Ratu Elizabeth II selaku nenek buyutnya.

Putra keluarga kerajaan Inggris tersebut menjadi viral setelah bocah berumur 4 tahun itu terlihat mengejek sang ibu.

Di mana ia menampakkan ekspresi jahil seraya menutup muluk Kate Middleton.

Saat ibunya mencoba untuk mendisiplinkannya, ia mengejek sampai menjulurkan lidahnya.

Inilah Tips dan Cara Hadapi Anak Tantrum di Tempat Umum

Karena videonya viral, banyak warganet merespon kejadian itu dengan mewajarkan sikap Pangeran Louise lantaran masih kecil.

Di samping itu ada juga warganet yang menilai sang pangeran hanya tengah mengalami tantrum.

Tetapi tidak sedikit warganet yang mengkritik serta mempertanyakan bagaimana cara Kate Middleton dalam mengasuh anaknya tersebut.

Lantaran sikap putra pangeran inilah, banyak warganet mempertanyakan aksi tantrum yang umum anak-anak lakukan.

Melansir dari media setempat, tantrum adalah ekspresi frustasi seorang anak kecil dengan kemarahan atau keterbatasannya.

Hal ini karena sang anak tidak dapat mendapatkan apa yang ia inginkan.

Mengutip dari situs setempat, berikut ada beberapa cara hadapi anak tantrum di tempat umum yang wajib Anda ketahui.

1. Jangan Merasa Panik

Ketika si kecil tantrum, ada baiknya kedua orang tua tidak perlu panik.

Hal ini lantaran panik hanya membuat orang tua jadi tidak berpikir jernih dalam menghadapi perilaku buah hati.

Sehingga ketika anak tengah tantrum, orang tua bisa menarik napas dalam-dalam dan tetap kondisi tenang.

Jika sudah tenang, Anda baru bisa memikirkan langkah apa yang bisa orang tua lakukan selanjutnya.

2. Kendalikan Emosinya

Beberapa orangtua ada yang malah emosi dan marah ketika anaknya sedang tantrum.

Ada baiknya Anda menghindari hal tersebut karena bisa membuat perilaku tantrum pada anak semakin parah.

Oleh sebab itu, pastikan agar Anda bisa mengendalikan emosi saat anak tengah tantrum.

3. Memperhatikan Keamanan Anak

Ketika si kecil tantrum, orang tua harus segera mungkin menjauhkan barang-barang yang berbahaya.

Benda yang harus Anda hindari di antaranya yaitu sumber listrik dan benda berbahan kacak.

Ini bertujuan supaya anak tidak cedera atau secara tak sengaja sampai menyakiti orang lain akibat dari perilaku tantrumnya.

Selain itu , ada juga anjuran orang tua tidak menarik tangan anak secara kuat.

Orang tua jangan sampai pula memukul anak yang tengah tantrum karena berpotensi menyebabkan cedera.

4. Mengalihkan Perhatian Anak

Selanjutnya hal yang perlu orangtua lakukan adalah mengalihkan perhatian si kecil dengan sesuatu lainnya.

Contohnya saja orang tua bisa mengalihkan perhatian anak dengan memberikannya mainan yang dia senangi.

Adapun contoh lainnya memberikan makanan kesukaan, gambar, hewan peliharaan, musik, atau hal lainnya.

Pengalihan tersebut bertujuan supaya anak lupa dengan hal yang membuatnya menjadi tantrum.

5. Memberikan Sentuhan Kasih Sayang

Cara untuk mengatasi anak tantrum berikutnya, orang tua dapat mendekati perlahan serta memberikan sentuhan kasih sayang.

Jangan menganggap remeh sentuhan kasih sayang dari orang tua.

Meskipun terdengar sepele, sentuhan kasih sayang dari kedua orang tua begitu berarti untuk si kecil yang tengah tantrum.

Sentuhan tersebut bisa Anda berikan dengan membelai di bagian kepala dan rambut buah hati.

Kemudian tepuk punggungnya dengan lembut serta peluk anak supaya ia tenang.

Itulah beberapa cara hadapi anak tantrum di tempat umum yang bisa Anda terapkan agar tidak mengganggu orang lain.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Hot Minggu Ini

Nandi; Gunung Tidak Boleh Dihancurkan, Lembah Tidak Boleh Dirusak

Dalam momen peringatan Hari Desa Nasional, Nandi, seorang travel...

Eyang Ngadimin Perintahkan Ini Untuk Hadapi Ancaman Wabah Bangsa Anunnaki

Dalam pernyataan terbaru yang disampaikan secara langsung, Eyang Ngadimin...

Probo Trishna Gagalkan Misi Enkidu di Indonesia

Probo Trishna, seorang tokoh spiritual terkemuka, berhasil menggagalkan misi...

Ini Perjanjian yang Ditawarkan Enkidu kepada Probo Trishna

Dalam sebuah pertemuan spiritual, makhluk gaib bernama Enkidu mengajukan...

Enkidu, Pemimpin Kedua Bangsa Anunnaki

Dalam sebuah percakapan mistis antara Probo Trishna dan pengikut...
spot_img

Topik

Nandi; Gunung Tidak Boleh Dihancurkan, Lembah Tidak Boleh Dirusak

Dalam momen peringatan Hari Desa Nasional, Nandi, seorang travel...

Eyang Ngadimin Perintahkan Ini Untuk Hadapi Ancaman Wabah Bangsa Anunnaki

Dalam pernyataan terbaru yang disampaikan secara langsung, Eyang Ngadimin...

Probo Trishna Gagalkan Misi Enkidu di Indonesia

Probo Trishna, seorang tokoh spiritual terkemuka, berhasil menggagalkan misi...

Ini Perjanjian yang Ditawarkan Enkidu kepada Probo Trishna

Dalam sebuah pertemuan spiritual, makhluk gaib bernama Enkidu mengajukan...

Enkidu, Pemimpin Kedua Bangsa Anunnaki

Dalam sebuah percakapan mistis antara Probo Trishna dan pengikut...

Waspada! Pengikut Anunnaki Bocorkan Ancaman Wabah dan Teknologi Chip

Dalam sebuah percakapan yang mendalam antara Probo Trishna dan...

Pesan Bijak dari Asya Bin Yas untuk Tim Running Misteri

Dalam perjalanan spiritual Tim Running Misteri, salah satu momen...

HMIP FISIP Unigal Gelar Seminar Leadership of Government

Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HMIP) Fakultas Ilmu Sosial dan...

Berita Terkait

Ketegori Populer

spot_imgspot_img