Berita

Berhenti Merokok Bisa Beli Motor Viral, Ikuti Tipsnya!

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Berhenti merokok bisa dilakukan siapa saja termasuk Anda yang merupakan seorang perokok aktif sekalipun.

Belum lama ini tengah viral di sosial media salah seorang pria membeli sebuah unit sepeda motor dengan hasil tabungannya tunai.

Tetapi rupanya tabungan itu bukanlah tabungan biasa, pasalnya uang yang ia kumpulkan merupakan hasil dari dirinya berhenti menjadi perokok.

Video viral setelah ada di unggahan akun Instagram bernama @statusfakta pada Selasa 21 Juni kemarin.

Istri dari pria tersebut bernama Dita Sari Wooktekh menuturkan ia sengaja menyimpan uang yang biasa suaminya pakai untuk membeli rokok di dalam tabungan.

Hebatnya lagi, ia melakukan kebiasaan tersebut konsisten selama setiap hari.

Sang istri pun membagikan pengalamannya ini lewat akun sosial media Facebook pribadinya.

Uang itu ia kumpulkan tanpa adanya tuntutan dari pihak manapun.

Bahkan hal tersebut bukan juga karena ingin hemat tetapi alasannya semata-mata ingin hidup sehat.

Dalam satu hari, sang suami dapat mengkonsumsi 3 sampai 4 bungkus rokok.

Awalnya sebagai istri ia sempat ragu jika sang suami bisa berhenti merokok secara total.

Tips Berhenti Merokok Maksimal Untuk Mendapat Tabungan Banyak

Memang jika Anda stop merokok sejak dini, akan ada banyak manfaat terutama untuk kesehatan.

Selain itu keuangan perokok menjadi lebih stabil dan bisa berguna untuk keperluan lainnya.

Jika Anda tertarik berhenti menjadi seorang perokok, sebenarnya ada cara tersendiri sehingga bisa lebih hemat dan lebih sehat.

Apa saja caranya? Berikut tips selengkapnya untuk para pecandu rokok.

1. Kelola Stress

Sering kali salah satu alasan seseorang memilih merokok adalah guna meredakan stress atau membuat tubuh lebih rileks.

Kalau ini menjadi alasan Anda maka bisa mencoba cara alternatif untuk mengelola stress.

Cobalah untuk meredakan ketegangan atau stress dengan mendengarkan musik, ke tukang pijat ataupun melakukan yoga.

Selain itu sebisa mungkin hindari situasi yang dapat memicu stress dan rasakan efek dari berhenti merokok.

2. Melakukan Terapi Pengganti Nikotin

Asupan nikotin yang berhenti tiba-tiba sering membuat perokok merasa frustasi sehingga membuat mereka gagal.

Karena itulah terapi pengganti nikotin dapat menjadi cara untuk berhenti merokok untuk kategori satu ini.

Demi menghindari rasa frustasi karena putus rokok, Anda dapat berhenti dengan memulai lepaskan nikotin dalam jumlah yang rendah.

Untuk media NRT ini beragam, Anda dapat coba permen karet, tablet ataupun menyemprotkan air ke hidung atau mulut ketika merasa butuh merokok.

3. Mengalihkan Fokus Tubuh dengan Berolahraga

Olahraga bisa membantu Anda untuk mengurangi atau mengalihkan hasrat ingin nikotin.

Begitu Anda merasa butuh merokok, kenakan langsung sepatu olahraga atau perlengkapan baju untuk berenang.

Setelah itu segera mulai aktivitas berolahraga.

Selain itu bergabung ke dalam klub kebugaran dapat membantu Anda.

Dengan demikian para perokok dapat mengenal orang-orang yang tengah berusaha hidup sehat.

4. Mengatur Pola Makan Sehat

Konsumsi makanan yang bergizi atau mengatur pola makan sehat jaga termasuk cara ampuh untuk stop merokok.

Selama merokok, sejumlah orang merasa kurang berselera makan lantaran efek rokok dan nikotin terhadap indera perasa.

Ketika Anda mencoba stop merokok, maka dapat menjalani pola makan sehat untuk memberikan nutrisi bagi tubuh serta menghindari hasrat mencandu rokok.

5. Memikirkan Keuntungan Jika Stop Merokok

Anda bisa membantu diri sendiri untuk berhenti merokok dengan meyakinkan soal sejumlah hal.

Misalnya saja yakinkan diri jika stop merokok bisa menurunkan tekanan darah, serangan jantung, stroke sampai kanker.

Selain itu kulit menjadi lebih cerah dan bersih serta terhindar dari bau mulut karena rokok.

Bahkan dana uang jajan rokok dapat Anda alihkan untuk menabung seperti video pria yang viral

Lanjutkan Membaca

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button