Berita

Avatar AI Viral, Ini Manfaat Artificial Intelligence untuk Kita

PMB Unigal
PMB Unigal
PMB Unigal
Aqsa Guest House
PMB Unigal
PMB Unigal
pmb Unigal
Aqsa Guest House

Belakangan ini, teknologi Artificial Intelligence menjadi viral dan tampil dalam aplikasi Lensa App yang menampilkan Avatar AI.

Ada pro dan kontra terhadap hasil editan Lensa App di kalangan penggunanya.

Di mana banyak orang yang memuji hasil editan berkat Artificial Intelligence atau AI sangatlah bagus dan menarik.

Kendati demikian banyak yang mengklaim jika keberadaan AI akan mengancam pekerjaan manusia.

Benarkah demikian? Berikut ini informasi selengkapnya untuk Anda.

Viral Lensa Dengan Teknologi Artificial Intelligence

Memang, kecerdasan buatan terasa sangat menyeramkan karena bisa mengancam pekerjaan manusia.

Hal itu sudah tertuang dalam film dan novel fiksi ilmiah yang turut menjadikan kecerdasan tersebut sebagai karakter antagonis.

Kendati demikian masih ada banyak manfaat di balik keberadaan Artificial Intelligence yang cukup menyeramkan.

Apa saja manfaat dari AI? Di bawah ini ada beberapa contoh di antaranya.

1. Bisa Mengefisiensi Waktu

Salah satu contoh manfaat dari AI yang paling besar yaitu mampu efisiensi waktu.

Misalnya saja pada fitur terbaru di aplikasi penyunting foto seperti Adobe Photoshop yang saat ini kerap memakai AI.

Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah menghilangkan jerawat di wajah objek foto tersebut.

Selain itu pengguna juga bisa mengganti warna langit menjadi sunset indah dan masih banyak lagi.

Memang kita bisa memakainya secara manual, namun tentu saja itu memakan banyak waktu.

2. Mampu Meningkatkan Produktivitas

Keberadaan AI juga membantu meningkatkan produktivitas dalam hal apapun.

Ini bisa terjadi lantaran berkat efisiensi waktu, otomatis produktivitas manusia juga turut meningkat.

Misalnya saja seperti penyuntingan foto tadi, adanya fitur tersebut membuat Anda lebih fokus terhadap pekerjaan lain yang lebih penting.

3. Meminimalisir Kesalahan Manusia

Pada dasarnya AI  hampir mirip seperti fitur auto correct di keyboard virtual ponsel.

Awalnya fitur tersebut sering melakukan kesalahan, namun kini semakin cerdas dan justru mampu mengoreksi salah ketik.

Itu juga termasuk manfaat dari Artificial Intelligence dalam fitur yang tergolong remeh sekalipun.

Sementara itu, dalam bidang kerja berat seperti kesehatan, luar angkasa, pertambangan dan masih banyak lagi, maka AI akan membantu meminimalisir manusia.

Contohnya saja, NASA akan mengirimkan robot ke luar angkasa agar bisa melakukan tugas yang   cukup berbahaya bagi manusia.

Contoh lainnya yaitu mobil tanpa awak yang lengkap dengan keterampilan otomatis dalam mengemudikan kendaraan sambil berada di jalur.

Kalau sistem ini semakin sempurna dan luas, seharusnya jalanan menjadi lebih aman dan minim terjadi kecelakaan lalu lintas.

4. Otomatisasi Tugas Secara Berulang

Kalau setiap hari Anda melakukan tugas yang sama berulang kali tentu saja akan merasa bosan.

Inilah yang menjadi salah satu manfaat dari teknologi AI secara luas.

Misalnya saja dengan fitur filter spam di surat elektronik Anda yang akan sangat membantu.

Beruntung, layanan surel dapat mengenali spam dan menghapusnya yang membuat Anda tak perlu melihatnya.

5. Hiburan

Apakah Anda sering bermain game online?

Di dalam video game, kecerdasan buatan atau AI dapat menjadi teman pemain ataupun musuh.

Anda bisa mencobanya langsung dengan bermain game, maka akan paham tentang manfaat dari AI dalam bidang hiburan.

6. Dapat Meningkatkan Taraf Kehidupan Manusia

Jika melihat uraian di atas, maka bisa kita tarik kesimpulan jika AI mampu meningkatkan taraf hidup semua orang.

Dengan keberadaan AI, manusia semakin mantap untuk persiapan generasi mendatang.

Kendati demikian, hal ini bisa juga sebaliknya jika manusia lama-lama menjadi pemalas.

Itulah informasi tentang teknologi Artificial Intelligence yang sedang viral di sosial media.

Lanjutkan Membaca
Back to top button